Image credit:naturalgourmetinstitute |
Saat ini Bali masih menjadi salah
satu daerah tujuan favorit wisatawan dunia. Untuk didalam negeri sendiri, Bali
merupakan tempat wisata yang paling populer dan sering dikunjungi. Banyak hal
menarik yang ditawarkan mulai dari hotel di bali, wisata alam, wisata budaya
dan tradisi, wisata religi dan jenis wisata lainnya. Semua jenis wisata yang
ditawarkan di pulau dewata akan selalu mendapatkan pangsa pasar yang baik dan
ini merupakan salah satu alasan mengapa pulau dewata selalu padat dikunjungi
oleh wisatawan sepanjang tahun. Hal ini tentu saja sangat menguntungkan untuk
para investor karena akan tercipta pasar yang sangat kompeitif satu sama lain dan
bagi para investor akan lebih terpacu untuk memberikan pelayanan terbaik bagi
para wisatawan.
Sebagai salah satu daerah wisata
yang maju tentu saja tidak sulit untuk menemukan hotel di bali karena memang
sangat mudah untuk menemukan hotel disini. Anda bisa menemukan hampir diseluruh
wilayah Bali terutama disepanjang garis pantai.
Walaupun ada banyak sekali hotel di Bali namun tidak mudah untuk
menemukan yang cocok untuk Anda karena ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan.
Berikut ini adalah kriteria yang perlu Anda perhatikan ketika memilih hotel di
Bali.
Beberapa Kriteria Untuk Memilih Hotel di Bali
Yang pertama adalah Anda bisa
memilih berdasarkan budget yang
dimiliki. Apabila mengunjungi pulau dewata untuk berwisata Anda tidak perlu
khawatir mengenai harga untuk sebuah penginapan. Di Bali sendiri memiliki
berbagai jenis penginapan dan harga yang ditawarkanpun beragam mulai dari
ratusan ribu rupiah sampai dengan jutaan rupiah untuk sewa per malamnya. Untuk
referensi penginapan pun Anda bisa mendapatkannya secara online maupun dari travel agent untuk range harga yang sesuai dengan anggaran Anda.
Tips yang kedua adalah dengan
menemukan hotel di Bali berdasarkan lokasi. Biasanya dilakukan ketika Anda
menginginkan kemudahan akses untuk menuju ketempat wisata yang Anda tuju. Ada
beberapa alasan mengapa orang menentukan penginapan berdasarkan lokasi, yang
pertama untuk efisiensi waktu dan yang kedua untuk efektifitas harga. Tujuan
efisensi waktu adalah demi mempersingkat waktu untuk mengunjungi objek wisata
yang kita tuju dari tempat kita menginap. Sedangkan alasan berdasar efektifitas
biaya adalah untuk menghemat biaya pengeluaran untuk transportasi, apabila Anda
menginap di hotel yang berjauhan dan tidak memiliki aksesbilitas ke tempat
wisata yang dituju maka akan sangat menyulitkan.
Anda pun memliki pilihan selain mempertimbangkan
harga, efektifitas dan efisiensi. Anda juga perlu mempertimbangkan fasilitas apa
saja yang disediakan oleh pihak hotel. Untuk hal ini Anda perlu melakukan perbandingan
untuk harga sewa beberapa kamar hotel di bali dengan fasilitas yang ditawarkan
kepada kita. Hal penting yang perlu Anda catat adalah Bali memiliki iklim
persaingan usaha dibidang penginapan yang sangat ketat melebihi daerah lain di
Indonesia maka jangan heran banyak hotel yang menawarkan fasilitas yang
kompetitif. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa ada juga hotel yang tidak mampu
bersaing untuk menawarkan fasilitas yang memadai kepada para wisatawa namun
sebagai gantinya mereka menawarkan harga yang jauh lebih murah daripada hotel
lainnya. Ini adalah konsekuensi logis ketika hotel di Bali tersebut harus
mendapatkan pengunjung agar tetap bisa mempertahankan bisnisnya.